Hubungan Antara Kadar Asam Urat Tinggi dan Risiko Pembentukan Batu Ginjal

- 27 Juni 2024, 16:00 WIB
Ilustrasi, Hubungan Antara Kadar Asam Urat Tinggi dan Risiko Pembentukan Batu Ginjal
Ilustrasi, Hubungan Antara Kadar Asam Urat Tinggi dan Risiko Pembentukan Batu Ginjal /

JURNAL SOREANG - Memiliki kadar asam urat yang tinggi ternyata bisa membuat seseorang menjadi lebih rentan terkena batu ginjal.

Asam urat adalah produk sampingan dari pemecahan zat purin dalam tubuh. Ketika kadar asam urat tinggi, kristal asam urat dapat terbentuk dalam ginjal dan saluran kemih, menyebabkan pembentukan batu ginjal.

Batu ginjal adalah massa padat yang terbentuk dari kristal yang mengendap dan menumpuk di dalam ginjal.

Baca Juga: Efektivitas Akupuntur Dalam Membantu Mengurangi Gejala Asam Urat

Ketika kristal asam urat menumpuk dan berkembang, maka hal tersebut akan dapat membentuk batu ginjal yang dapat menyebabkan rasa sakit, infeksi, dan komplikasi lainnya.

Oleh karena itu sangat penting untuk bisa mengendalikan kadar asam urat dalam tubuh untuk membantu mengurangi risiko pembentukan batu ginjal.

Ada beberapa langkah yang dapat dilakukan untuk membantu mengelola kadar asam urat meliputi. 

- Minum banyak air untuk membantu melarutkan asam urat dan mencegah kristalisasi.

- Mengkonsumsi makanan rendah purin, seperti mengurangi konsumsi daging merah, alkohol, dan makanan laut.

Halaman:

Editor: Yoga Mulyana

Sumber: Cleveland Clinic


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini