Ibadah Qurban Bahagiakan Para Santri di Pesantren Pertanian At Taqwa, Bandung Barat

- 19 Juni 2024, 05:28 WIB
Momentum Qurban 1445 H Kembali hadir menyatukan rasa syukur dan bahagia disertai kebersamaan di Pesantren Pertanian At Taqwa - Hidayatullah Bandung Barat.
Momentum Qurban 1445 H Kembali hadir menyatukan rasa syukur dan bahagia disertai kebersamaan di Pesantren Pertanian At Taqwa - Hidayatullah Bandung Barat. /Istimewa /

JURNAL SOREANG - Momentum Qurban 1445 H Kembali hadir menyatukan rasa syukur dan bahagia disertai kebersamaan di Pesantren Pertanian At Taqwa Hidayatullah, Bandung Barat.

Ada kurang lebih 200 orang santri, guru dan orang tua ikut hadir dari perwakilan Rumah Qur’an, Madrasah Diniyah, Taman Pendidikan Al Qur’an dan PAUD binaan pesantren yang mengikuti acara dengan penuh semangat, antusias disertai kebahagiaan.

Mereka hadir mengikuti acara Program BBS (Berqurban Bahagikan Santri ) yang menyajikan sepuluh ribu tusuk sate untuk santri.

 

Acara yang di laksanakan pada Selasa, 18 Juni 2024 / 11 Dzulhijah 1445 H di halaman Pesantren Pertanian At Taqwa Kp. Pangkalan Rt 02 Rw 08 Desa Cimanggu Kp ngamprah Kab. Bandung Barat.

Acara ini memiliki tujuan memberikan edukasi Sejarah Qurban untuk menambah ilmu dan motivasi agar para santri dan orang tua bisa meningkatkan semangat belajar, berjuang dan berkurban.

Selain itu,  mampu meneladani sosok Nabi Ibrahim As dan Nabi Ismail As yang memiliki karakter sebagai ayah dan anak yang memiliki keimanan dan kecintaan kepada Alloh SWT.

Baca Juga: Warga Gembira Terima Daging Qurban dari LDII Kabupaten Bandung sebab Qurbannya Ramah Lingkungan, Ini Maksudnya

Halaman:

Editor: Sarnapi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah