Ketika SMP di Baleendah, Kabupaten Bandung, Gelar Talent Camp di Daerah Dingin Pangalengan, Apa Saja Acaranya?

19 Juni 2024, 20:16 WIB
SMP Prima Cendekia Islami (SMP PCI) yang berada di Baleendah Kabupaten Bandung, tanggal 19 dan 20 Juni 2024 menggelar kegiatan Talent Camp di Sekolah Alam SMP PCI Pangalengan. /Istimewa /

JURNAL SOREANG - Sekolah tingkat SMP yang baru berdiri tiga tahun lalu ini tidak berhenti berinovasi di era merdeka Belajar dan kampus merdeka.

SMP Prima Cendekia Islami (SMP PCI) yang berada di Baleendah Kabupaten Bandung, tanggal 19 dan 20 Juni 2024 menggelar kegiatan Talent Camp di Sekolah Alam SMP PCI Pangalengan.

Kegiatan Talent Camp ini diperuntukkan bagi kelas 8 bekerjasama dengan Brain Academy Ruangguru yang berlangsung selama tiga hari.

 

Hari pertama, telah dilaksanakan pada  12 Juni 2024 bertempat di SMP PCI Baleendah, dan tanggal 19-20 Juni 2024 di sekolah alam Pangalengan.

Talent Camp 2024 mengangkat tema; "Know Yourself and Show Your Potential" ungkap Beny Saputro, S. Pd., M.Pd., Kepala SMP PCI.

Sesuai temanya, Talent Camp ini dimaksudkan untuk mengenali minat dan bakat dari setiap siswa sekaligus berani menunjukkan potensi dirinya.

"Jadi, para siswa itu betul betul dapat menunjukkan talenta yang ada pada dirinya di ajang kegiatan Talent Camp ini," ungkap Benny.

Baca Juga: Siswa SMP SAF Ini Berprestasi Cukup Unik di Bidang Teknologi Informatika Sekaligus Pendidikan Agama Islam

Untuk tujuan itu, dalam dua tahun terakhir ini, SMP PCI menggandeng lembaga Bimbingan Belajar Brain Academy Ruangguru.

Mohammad rizky wahyudin dari Brain academy, tampil sebagai pemateri utama dengan topik pentingnya mengenal minat dan bakat.

Menurut Rizky, Brain Academy sebagai lembaga bimbingan belajar dibawah naungan Ruangguru, berupaya menyajikan cara belajar dengan lebih banyak menggali potensi siswa.

"Siswa tidak hanya diberikan materi belajar kekinian, namun juga diajak mengenali potensi dirinya untuk dikembangkan hingga meraih prestasi terbaiknya," ujar Rizky.

 

Sementara Ketua Yayasan Pendidikan Prima Cendekia Islami, Prof. Dr. Dadan Wildan, M. Hum yang merancang berbagai kegiatan di SMP PCI ini mengungkapkan bahwa di sekolah yang dibinanya itu, diaktifkan beragam kegiatan untuk menambah wawasan dan pengalaman belajar.

Di era Merdeka Belajar saat ini, belajar tidak cukup diberikan di dalam kelas setiap harinya. Selama belajar enam semester di SMP PCI, harus diisi dengan beragam aktivitas karena momentum itu tidak dapat diulang kembali, ungkap Prof. Dadan.

Prof. Dadan menjelaskan, di SMP PCI telah dirancang beragam kegiatan di setiap semesternya.

Baca Juga: Wow Keren! 4 Siswa SMP Al Ma'soem Raih Nilai 100 dalam Ujian Sekolah Berbasis Komputer (USBK), Ini Daftarnya

"Alhamdulillah, dalam enam semester ini, seluruh kegiatan yang kami agendakan, telah terlaksana dengan baik. Insya allah menjadi acuan untuk setiap angkatan di SMP PCI," tutup Prof. Dadan.***

Editor: Sarnapi

Tags

Terkini

Terpopuler