Inilah Peran Serat dalam Membantu Mencegah Penyakit Jantung

24 Juni 2024, 08:45 WIB
Ilustrasi makan berserat untuk bisa membantu mengelola penyakit jantung /Pixabay @227707 /

JURNAL SOREANG - Serat memainkan peran penting dalam mencegah penyakit jantung. Oleh karena itu konsumsi serat yang cukup secara teratur dapat membantu menurunkan risiko penyakit jantung.

Berikut ini adalah peran serat dalam membantu untuk mencegah penyakit jantung diantaranya.

  1. Menurunkan Kolesterol

Serat larut dalam air, seperti yang ditemukan dalam oatmeal, kacang-kacangan, dan buah-buahan, dapat membantu menurunkan kadar kolesterol LDL (kolesterol jahat) dalam darah.

Baca Juga: Vivo X100 dan X100 Pro: Smartphone Kamera ZEISS dengan Desain Menawan, Harga Bersaing

Kolesterol LDL tinggi dapat meningkatkan risiko penyakit jantung.

  1. Mengendalikan Gula Darah

Serat membantu mengendalikan gula darah dengan memperlambat penyerapan gula dari makanan ke dalam darah. 

Ini dapat membantu mencegah resistensi insulin dan diabetes tipe 2, yang merupakan faktor risiko penyakit jantung.

  1. Menjaga Berat Badan yang Sehat

Serat memberikan rasa kenyang lebih lama, sehingga dapat membantu dalam mengontrol nafsu makan dan menjaga berat badan yang sehat. 

Ketika berat badan terjaga maka akan bisa membantu untuk mencegah penyakit jantung, karena salah satu penyebab penyakit jantung adalah obesitas.

  1. Meningkatkan Fungsi Usus

Serat membantu menjaga kesehatan usus dengan mencegah sembelit dan menjaga keseimbangan bakteri baik dalam saluran pencernaan. 

Baca Juga: Vivo X Fold Pro: Inovasi Layar Lipat yang Lebih Tipis dan Lebih Canggih

Kesehatan usus yang baik juga terkait dengan kesehatan jantung.

  1. Mengurangi Peradangan

Beberapa jenis serat, seperti yang ditemukan dalam sayuran dan buah-buahan, memiliki sifat anti inflamasi yang dapat membantu mengurangi peradangan dalam tubuh. 

Peradangan kronis dapat meningkatkan risiko penyakit jantung.

Dengan mengonsumsi makanan kaya serat, seperti biji-bijian utuh, sayuran, buah-buahan, kacang-kacangan, dan biji-bijian, Anda dapat mendukung kesehatan jantung Anda secara alami. 

Selain itu menjaga pola makan seimbang dan gaya hidup sehat secara keseluruhan untuk mencegah penyakit jantung.***

Editor: Yoga Mulyana

Sumber: Cleveland Clinic

Tags

Terkini

Terpopuler